sepak bola

Perjalanan Karir Savio Menuju Manchester City

Spread the love

iNews Game Sport – Perjalanan Karir Savio hingga baru saja resmi di umumkan sebagai pemain anyar Manchester City. Pemain sayap asal Brasil ini direkrut dari Troyes untuk menghadapi kompetisi musim 2024/2025.

Manchester City mengontrak Savio selama lima tahun, yaitu hingga 2029. Pada musim lalu, pemain berusia 20 tahun ini tampil cukup gemilang saat di pinjamkan ke Girona.

Menariknya, Savio menjadi rekrutan pertama Manchester City pada musim panas ini. Berdasarkan data dari Transfermarkt, Savio di boyong dengan biaya sebesar 25 juta poundsterling. Meskipun posisi utamanya adalah sayap kanan, ia juga mampu bermain di posisi sayap kiri dan gelandang serang.

Berikut ini adalah profil singkat dan biodata Savio, pemain sayap baru Manchester City.1

Karir Savio Berawal dari Brasil

Savio mengawali karier sepak bolanya dari akademi muda Atletico Mineiro. Dia bergabung dengan klub tersebut pada tahun 2018.

Savio melakukan debut di tim utama Atletico di bawah bimbingan pelatih terkenal Jorge Sampaoli. Debutnya terjadi pada September 2020.

Seiring berjalannya waktu, Savio tampil menonjol di Brasil. Dia mencatatkan 35 penampilan dengan mencetak dua gol untuk Atletico.

Pindah ke Eropa dan Bersinar di Girona

Pada musim panas 2022, Savio pindah ke Eropa dengan menerima pinangan Troyes. Dia kemudian langsung di pinjamkan ke PSV Eindhoven.

Savio tidak banyak bermain untuk PSV pada musim 2022/2023. Dia hanya mendapat kesempatan bermain sebanyak delapan kali dengan mencetak dua gol.

Musim lalu, Savio di pinjamkan Troyes ke Girona. Pemain muda asal Brasil itu ternyata mampu bersinar selama menjalani karier di Spanyol.

Bersama Girona, Savio membuat 11 gol dan 10 assist dari 41 penampilan di semua kompetisi. Kontribusinya membantu Girona finis ketiga di La Liga dan lolos ke Liga Champions.

Karier Internasional Savio

Savio saat ini membela timnas Brasil. Dia juga pernah mewakili Tim Samba pada level U-15, U-17, dan U-20.

Savio mendapat panggilan pertamanya ke tim senior Brasil untuk laga persahabatan melawan Inggris dan Spanyol. Dia melakoni debutnya melawan Inggris pada 23 Maret 2024.

Di bawah asuhan Dorival Junior, Savio mendapat kesempatan untuk memperkuat Brasil di Copa America 2024 kemarin. Dia tampil empat kali dan mencetak satu gol.

Sampai sejauh ini, Savio sudah memiliki tujuh caps bersama Brasil dan menyumbang satu gol.

Anda mungkin juga suka...